Chelsea Bungkam Tottenham Hotspur dan Kokoh di Posisi Kedua Liga Premier Inggris


Merangkai Indonesia - Chelsea berhasil menumbangkan Tottenham Hotspur dengan skor tipis 3 - 4 pada Minggu 08 Desember 2024 di stadion Tottenham Hotspur. Kemenangan ini memantapkan Chelsea berada di posisi kedua klasemen sementara Liga Premier Inggris. Sementara Tottenham Hotspur berada di posisi 11 Liga Premier Inggris.

Gol pada pertandingan ini dicetak oleh Dominic solanke, Dejan Kulusevski dan Son Heung-Min dari Tottenham Hotspur, pencetak gol Chelsea ialah Jadon Sancho, dua gol Cole Palmer dan Enzo Fernandez. Dua gol dari Cole Palmer didapatkan dari titik penalti. Tottenham Sebenarnya unggul terlebih dahulu namun kemudian Chelsea berbalik unggul

     Baca Juga: 

Gol pembuka pada pertandingan ini dicetak oleh Dominic Solanke menit ke 5', kemudian Tottenham menambah keunggulan di menit 11' oleh gol Dejan Kulusevski, selang beberapa menit akhirnya Chelsea mencetak gol di menit ke 17' oleh Jadon Sancho, sampai babak pertama skor tidak berubah.

Babak kedua petaka datang bagi Tottenham Hotspur, akibat pelanggaran di kotak penalti akhirnya Chelsea mendapat hadiah penalti. Cole Palmer sebagai algojo sukses mengeksekusi penalti, skor menjadi 2-2. Pada menit 73 Chelsea berbalik unggul lewat gol Enzo Fernandes skor menjadi 2-3, Menit ke 84 Chelsea kembali mendapatkan hadiah penalti dan Cole Palmer sukses kembali mengeksekusi penalti dengan panenka skor menjadi 2-4.

Akhir babak kedua Tottenham menolak menyerah, menit ke 90+6 Son Heung-Min mencetak gol dan mengejar ketertinggalan, skor berubah menjadi 3-4. Sampai peluit dibunyikan skor tidak berubah dan Chelsea berhasil menang atas Tottenham Hotspur 

Posting Komentar

0 Komentar